SEKRETARIAT PIMPINAN PUSAT KMHDI

Sekretariat Operasional (Surat Menyurat):
Jalan Kakatua Blok AA No. 14 Perumahan Cipinang Indah II, Kelurahan Pondok Bambu, Kecamatan Duren Sawit Jakarta Timur 13430
* Fax. : 021 – 86600779
Sekretariat Domisili :
Jalan Anggrek Nelly Murni Blok A No. 03, RT/RW 02/03 ,
Kelurahan Kemanggisan, Kecamatan Palmerah – Jakarta Barat 11480

Loading

Manado, kmhdi.org – Pimpinan Daerah Kesatuan Mahasiswa Hindu Dharma Indonesia Sulawesi Utara sukses laksanakan kegiatan Jambore Remaja Hindu yang Ke-4. Kegiatan yang dilaksanakan pada 08-10 Juli 2022 bertempat di Desa Werdhi Agung, Kabupaten Bolaang Mongondow Provinsi Sulawesi Utara.


Jambore Remaja Hindu adalah salah satu kegiatan rutin tahunan yang dilaksanakan oleh PD KMHDI Sulawesi Utara. Mengusung Tema “Remaja Hindu Bersinergi, Satukan Visi Wujudkan Indonesia Emas 2045’’

Kegiatan ini dibuka langsung oleh Bapak Fery R.J Sangian, S.Sos, MAP selaku Kaban Kesbanpol Provinsi Sulawesi Utara dan dihadiri juga oleh tamu undangan yaitu Pembimas Hindu, PHDI Werdhi Agung, PHDI Bolmong, WHDI Bolmong serta perwakilan forum alumni KMHDI Sulawesi Utara.

Dalam kesempatan tersebut, I Made Vhisnu Putra Adhi Lesmana selaku Ketua Biro Sosial Masyarakat yang menjalankan program kerja ini menyampaikan bahwa Jambore Remaja Hindu adalah salah satu kegiatan dimana PD KMHDI Sulawesi Utara mengundang semua pasraman yang ada disulawesi utara untuk ikut serta dalam kegiatan Jambore Remaja Hindu ini.

“Kegiatan positif untuk Remaja Hindu yang lebih bersinergi tentu menjadi satu hal yang harus selalu diperhatikan. Terhitung saat ini sudah ke-4 kali PD KMHDI Sulawesi Utara melaksanakan kegiatan Jambore Remaja Hindu dengan tempat dan lokasi yang berbeda di setiap tahunnya. Saya sangat senang melihat antusias siswa siswi pasraman dalam kegiatan Jambore ini, hal ini menunjukkan bahwa kegiatan Jambore Remaja Hindu yang dilaksanakan setahun sekali menjadi momentum yang selalu dinanti-nantikan. Tentu dengan konsep baru yang selalu berbeda setiap tahunnya, ” ucap Made Vhisnu.

Ditemui di tempat yang sama, I Gede Narasima selaku Ketua PD KMHDI Sulawesi Utara menyampaikan setelah dihambat pandemi akhirnya Jambore Remaja Hindu yang ke-4 bisa dilaksanakan didaerah berbasis umat Hindu. Tujuan kami melaksanakan di daerah tentu untuk mengajak semua Remaja Hindu yang ada didaerah dan bisa berbagi sedikit ilmu bersama mereka.

“Antusia Remaja Hindu untuk mengikuti kegiatan Jambore sangatlah tinggi, tentu hal ini membuat kami sangat bersemangat untuk terus mengembangkan inovasi-inovasi baru, kami mengucapkan banyak terima kasih kepada seluruh elemen yang membantu kelancaran kegiatan jambore remaja Hindu PD KMHDI Sulawesi Utara ke-4 baik dari pemerintah, organisasi keumatan, masyarakat dan Remaja Hindu yang mengikuti kegiatan. Hari ini kami datang dengan minimnya inovasi tapi hal yang perlu di catat tahun-tahun berikut kami akan kembali datang dengan jumlah Remaja Hindu yang lebih banyak dan dengan inovasi-inovasi baru untuk mendidik Remaja Hindu yang ada khususnya di Sulawesi Utara, ” tutup Narasima.

Adapun Kesan dan Pesan peserta yang mengikuti kegiatan Jambore Remaja Hindu yaitu dari Ni Kadek Riska Antari mengatakan kegiatan ini sangan postif. Ia juga berharap kegiatan Jambore Remaja Hindu dapat dilaksanakan setiap tahunnya.

“Saya sangat senang bisa mewakili pasraman untuk mengikuti kegiatan Jambore Remaja Hindu, banyak pengalaman baru, teman baru, serta ilmu baru yang saya dapatkan disini. Semoga PD KMHDI Sulawesi Utara terus melaksanakan kegiatan ini setiap tahunnya karena mengingat banyak dampak positif yang saya dapatkan dari mengikuti kegiatan ini” ungkap Riska Antari.

Rangkaian kegiatan Jambore Remaja Hindu 2022 selain pemberian materi ada juga lomba Cerdas Cermat Hindu dengan perwakilan tiap pasraman dengan hadiah Piala beserta Voucher Corner Suite Room Sintesa Peninsula untuk juara 1,2 dan 3. Ada juga Pentas Seni, Api Unggun, Outbond, dan Tirtayatra sekaligus penanaman bunga di area Pura Puseh Desa Werdhi Agung. Total peserta yang mengikuti kegiatan Jambore sebanyak 30 peserta.

Share:

administrator