SEKRETARIAT PIMPINAN PUSAT KMHDI

Sekretariat Operasional (Surat Menyurat):
Jalan Kakatua Blok AA No. 14 Perumahan Cipinang Indah II, Kelurahan Pondok Bambu, Kecamatan Duren Sawit Jakarta Timur 13430
* Fax. : 021 – 86600779
Sekretariat Domisili :
Jalan Anggrek Nelly Murni Blok A No. 03, RT/RW 02/03 ,
Kelurahan Kemanggisan, Kecamatan Palmerah – Jakarta Barat 11480

Loading

Karangasem, kmhdi.org – Plt. Ketua PC KMHDI Karangasem, I Made Dwi Widnyana Putra,S.Pd bersama Ni Komang Yuli Kusuma Dewi selaku Kepala Bidang Sosmas melaksanakan diskusi bersama Kepala BNN Kab.Karangasem Alvin Andrew Dias,S.H. yang dilaksanakan di Kantor BNN Kabupaten Karangasem. Diskusi yang didampingi oleh Bapak Kasubag Umum I Wayan Suartawa.Sos.,M.A.P dan bagian PKM Ibu Putu Yudiastini, S.Km (2/12).

Diskusi kali ini membahas tentang kolaborasi kegiatan donor darah serta membahasa tentang kegiatan kedepan yang bisa dikolaborasikan dari KMHDI bersama BNN dalam membangun pemuda karangasem bebas narkoba.

Koordinasi kali ini juga berharap kita Mahasiswa Hindu bisa berperan sebagai perpanjangan tangan BNN dalam menyampaikan informasi terkait bahaya narkoba.

Plt. Ketua PC KMHDI Karangasem menyampaikan suatu hal baik dapat direalisasikan bersama nantinya untuk antsipasi maraknya penyalahgunnaan narkoba di tingkat pemuda. Ini juga sekaligus menjadi titipan kepada kepengurusan yang baru nanti agar dapat merealisasikan kolaborasi dengan BNN Kabupaten Karangasem mengingat akan terlaksananya Sabha VII beberapa hari lagi.

PR bagi siapa nanti yang akan menjadi Pengurus kedepannya agar bisa bersama-sama merealisasikan kolaborasi bersama lembaga-lembaga pemerintahan lainnya . Semoga dengan ini menjadikan suatu semangat bagi kader PC KMHDI Karangasem yang bersinergi bersama.

Menutup diskusi hari ini dengan situasi canda gurau bersama, mencairkan suasana . Semoga kedepannya PC KMHDI bersama – sama berkolaborasi bersinergi bersama. Ditutup dengan foto bersama di akhir diskusi.

Share:

administrator