![]()
Karangasem, kmhdi.org – Pimpinan Cabang Kesatuan Mahasiswa Hindu Dharma Indonesia (PC KMHDI) Karangasem telah melaksanakan kegiatan penyaluran bantuan sosial (bansos) kepada penyandang disabilitas pada tanggal 29 Mei 2025. Kegiatan ini menyasar lima warga disabilitas di Desa Macang, wilayah Kabupaten Karangasem sebagai bagian dari upaya mendukung kesejahteraan dan kemandirian mereka. (29/05)
Ketua PC KMHDI Karangasem, I Ketut Yoga Pramuditya, menyampaikan bahwa bantuan sosial ini berupa paket sembako. “Bantuan ini merupakan wujud kepedulian kami terhadap saudara-saudara penyandang disabilitas, sekaligus sebagai bentuk implementasi nilai-nilai kemanusiaan yang menjadi bagian dari ajaran Tri Hita Karana,” ungkapnya.

Adapun lima warga disabilitas penerima manfaat di antaranya: Putu Eka (22 tahun), Komang Angga Radika (16 tahun), Ketut Sulastri (27 tahun), Ni Luh Kapeni (27 tahun), dan Made Suyanti (37 tahun).
Kabid Sosmas PC KMHDI Karangasem, I Ketut Susila Arimbawa, menyampaikan bahwa kegiatan ini diinisiasi untuk memberikan sedikit keringanan bagi para penerima manfaat dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari. “Bantuan ini berupa paket sembako dan kebutuhan pokok lainnya. Kami berharap bantuan ini dapat meringankan beban dan memberikan semangat bagi saudara-saudara kita yang membutuhkan,” ungkapnya.
Selain memberikan bansos, para anggota PC KMHDI Karangasem juga berinteraksi langsung dengan para penerima manfaat, mendengarkan keluh kesah mereka, serta memberikan dukungan moril. Kegiatan ini diharapkan mampu memotivasi masyarakat luas untuk lebih peduli dan berpartisipasi dalam upaya membantu sesama.
Dengan terlaksananya program KMHDI Peduli ini, PC KMHDI Karangasem berharap dapat menumbuhkan semangat solidaritas di kalangan generasi muda Hindu, serta terus mengembangkan kegiatan sosial yang bermanfaat bagi masyarakat.