SEKRETARIAT PIMPINAN PUSAT KMHDI

Sekretariat Operasional (Surat Menyurat):
Jalan Kakatua Blok AA No. 14 Perumahan Cipinang Indah II, Kelurahan Pondok Bambu, Kecamatan Duren Sawit Jakarta Timur 13430
* Fax. : 021 – 86600779
Sekretariat Domisili :
Jalan Anggrek Nelly Murni Blok A No. 03, RT/RW 02/03 ,
Kelurahan Kemanggisan, Kecamatan Palmerah – Jakarta Barat 11480

Loading

Denpasar – KMHDI Se-Bali ikut beziarah ke makam Bung Karno di Kota Blitar Jawa Timur bersama dengan rombongan Kesbangpol Bali, sejumlah organisasi masyarakat (ormas) serta kelompok usaha turut ikut serta seperti PYP Group, Rumah Kebangsaan & Kebhinekaan, Bali Rescue, LMPP Provinsi Bali, Prasatya Bali, Minyak Belog , AMP NKRI, ASMIPA DPD, dan beberapa organisasi lainnya

Ziarah ini dilaksanakan dalam rangka memperingati Bulan Bung Karno ke V Tahun 2023 yang jatuh pada Rabu (21/6/2023).

Sekretaris Daerah (Sekda) PD KMHDI Bali Ni Luh Noviantari mengungkapkan rasa bangganya bisa ikut serta berziarah ke makam Bung Karno.

Sebab Bung Karno dikenal sebagai tokoh Proklamator sekaligus Presiden Pertama Indonesia yang begitu banyak mengukir sejarah.

“Kita sebagai kader KMHDI yang berjiwa nasionalisme kali ini bisa langsung berkunjung dan berziarah ke makam Bung Karno yang tentunya menjadi kebaanggan tersendiri bagi kami,” ujar Novi.

KMHDI Bali sebagai generasi muda sangat berterima kasih atas perjuangan Bung Karno dalam memerdekakan indonesia. Sehingga, saat ini seluruh warga indonesia bisa merasakan kemerdekaan seutuhnya. 

Semua yang Bung Karno lakukan menurut Novi tentu harus diwarisi oleh kaum muda sebagai generasi selanjutnya yang akan melanjutkan semangat nasionalisme untuk bangsa ini.

“Beristirahatlah dengan tenang Pahlawan ku. Kami warisi api (semangat yang membara) bukan abumu,” tukas Novi.

“Terimakasih Kesbangpol Provinsi Bali yang memberikan kesempatan yang berharga ini kepada Kader KMHDI se-Bali,” imbuhnya.

Share:

administrator