SEKRETARIAT PIMPINAN PUSAT KMHDI

Sekretariat Operasional (Surat Menyurat):
Jalan Kakatua Blok AA No. 14 Perumahan Cipinang Indah II, Kelurahan Pondok Bambu, Kecamatan Duren Sawit Jakarta Timur 13430
* Fax. : 021 – 86600779
Sekretariat Domisili :
Jalan Anggrek Nelly Murni Blok A No. 03, RT/RW 02/03 ,
Kelurahan Kemanggisan, Kecamatan Palmerah – Jakarta Barat 11480

Loading

Palangkaraya, kmhdi.org – Pimpinan Cabang Kesatuan Mahasiswa Hindu Dharma Indonesia (PC KMHDI) Palangkaraya melaksanakan Sabha ke XI, bertempat di Aula SC IAHN dari 15-17 Desember 2023 (18/12).

Sabha XI dengan tema “Mewujudkan Kepemimpinan Serta Membangun Kader yang Solid dan Bersinergi Menuju KMHDI Membangun Negeri” langsung dibuka oleh Ketua Umum KMHDI I Wayan Darmawan.

Dalam kesempatan itu, Darmawan mengatakan pentingnya melakukan regenerasi dengan mendorong efektifitas kaderisasi. Menurutnya kader KMHDI harus terus mengupgrade diri dan menambah value dirinya ditengah kemajuan teknologi informasi.

“Saya mengingatkan pentingnya kolaborasi dalam menuju kemajuan Hindu di masa depan khususnya Hindu di Kalimantan dengan bersama-sama organisasi Hindu dan lembaga terkait di Palangkaraya,” terangnya.

Ia menjelaskan fasilitas yang dimiliki umat hindu di Palangkaraya sangat lengkap, mulai dari Pura, Balai MBHK, IAHN Tampung Penyang, dengan fasilitas ini KMHDI harus memaksimalkan untuk meningkatan SDM Hindu di Palangkaraya.

Sementara itu, Ketua PC KMHDI Palangkaraya Juprianto, menyampaikan bahwa Sabha merupakan forum tertinggi tingkat cabang untuk merumuskan, merekomendasikan, memutuskan serta menetapkan keputusan-keputusan yang dihasilkan dalam forum Sabha.

Share:

administrator