SEKRETARIAT PIMPINAN PUSAT KMHDI

Sekretariat Operasional (Surat Menyurat):
Jalan Kakatua Blok AA No. 14 Perumahan Cipinang Indah II, Kelurahan Pondok Bambu, Kecamatan Duren Sawit Jakarta Timur 13430
* Fax. : 021 – 86600779
Sekretariat Domisili :
Jalan Anggrek Nelly Murni Blok A No. 03, RT/RW 02/03 ,
Kelurahan Kemanggisan, Kecamatan Palmerah – Jakarta Barat 11480

Loading

Karangasem, kmhdi.org – Pimpinan Cabang Kesatuan Mahasiswa Hindu Dharma Indonesia (PC KMHDI) Karangasem melaksanakan Masa Penerimaan Anggota Baru (MPAB) XVI pada Minggu (23/3), bertempat di Hutan Pinus Nawakerti, Kecamatan Abang. Kegiatan yang dikonsepkan secara outdoor ini bertujuan untuk menumbuhkan rasa kedekatan dengan alam serta menciptakan suasana interaktif dalam penyampaian materi kepada peserta MPAB.

Ketua Pimpinan Daerah KMHDI Bali, I Putu Dika Adi Suantara, dalam sambutannya menekankan pentingnya melatih soft skill melalui organisasi.

“Mahasiswa perlu mengasah soft skill dengan aktif berorganisasi, terutama dalam hal berkomunikasi dan membangun relasi,” ujarnya.

Ia juga mengajak peserta untuk menjadikan KMHDI sebagai wadah berproses.

“Gunakan KMHDI sebagai tempat belajar dan berkembang. Organisasi ini memberikan ruang bagi kita untuk meningkatkan keterampilan yang tidak didapat di bangku perkuliahan,” tambahnya.

MPAB menjadi gerbang awal bagi mahasiswa untuk bergabung dengan KMHDI dan menjalani proses kaderisasi yang wajib diikuti dengan baik.

“Hard skill yang diperoleh dari perkuliahan harus diimbangi dengan soft skill yang diasah melalui organisasi. Dengan kombinasi keduanya, kepercayaan diri kita dalam menghadapi masa depan akan semakin kuat,” pungkasnya.

Share:

administrator