SEKRETARIAT PIMPINAN PUSAT KMHDI

Sekretariat Operasional (Surat Menyurat):
Jalan Kakatua Blok AA No. 14 Perumahan Cipinang Indah II, Kelurahan Pondok Bambu, Kecamatan Duren Sawit Jakarta Timur 13430
* Fax. : 021 – 86600779
Sekretariat Domisili :
Jalan Anggrek Nelly Murni Blok A No. 03, RT/RW 02/03 ,
Kelurahan Kemanggisan, Kecamatan Palmerah – Jakarta Barat 11480

Loading

Kesatuan Mahasiswa Hindu Dharma Indonesia (KMHDI) se-Bali yang terdiri dari PD KMHDI Bali dan 6 cabang se-Bali melakukan penggalangan donasi untuk membantu biaya pemakaman Komang Eka Suputra yang beralamat di Desa Lokapaksa, Kecamatan Seririt, Kabupaten Buleleng pada Sabtu (2/3).

Kegiatan tersebut diawali dari postingan di media sosial yang memperlihatkan kondisi dari keluarga tersebut yg cukup memprihatinkan. Atas dasar tersebut, biro/bidang sosmas se-Bali sepakat melakukan penggalangan donasi dari kader di masing-masing daerah/cabang.

Dari hasil penggalangan donasi tersebut, PD KMHDI Bali dan PC KMHDI Buleleng mewakili KMHDI se-Bali akhirnya menyalurkan bantuan tersebut kepada keluarga Komang Rasmini untuk membantu meringankan persoalan di keluarga dan juga untuk membantu biaya pemakaman Komang Eka Suputra.

Komang Rasmini selaku ibu dari Komang Eka Suputra mengucapkan banyak terimakasih dan terharu akan kedatangan KMHDI mengunjungi kediamannya.
“Saya merasa tidak sendirian di Bali, karena saya yakin banyak yang memiliki kepedulian antar sesama dan KMHDI hadir untuk kami” Ucapnya.

Ketua PD KMHDI Bali, I Putu Dika Adi Suantara, S.Pd., menyampaikan bawasanya adanya Biro/Kabid Sosmas adalah untuk menjawab persoalan-persoalan seperti apa yang dialamai oleh Komang Rasmini.

“Saya sangat mengapresiasi pergerakan progresif sosmas se-Bali yang langsung bertindak ketika ada yang sedang membutuhkan kehadiran KMHDI” ucapnya.

Hal ini selaras dengan ajaran tri hita karana yakni pawongan, yang dimana setiap manusia tentunya dapat menjalin keharmonisan, saling peduli, saling membantu antar manusia lainnya. Harapannya bantuan yang sederhana tersebut dapat membantu meringankan kondisi keluarga Komang Rasmini dan memupuk rasa kemanusiaan pada kader kmhdi kedepan.

Share:

administrator