SEKRETARIAT PIMPINAN PUSAT KMHDI

Sekretariat Operasional (Surat Menyurat):
Jalan Kakatua Blok AA No. 14 Perumahan Cipinang Indah II, Kelurahan Pondok Bambu, Kecamatan Duren Sawit Jakarta Timur 13430
* Fax. : 021 – 86600779
Sekretariat Domisili :
Jalan Anggrek Nelly Murni Blok A No. 03, RT/RW 02/03 ,
Kelurahan Kemanggisan, Kecamatan Palmerah – Jakarta Barat 11480

Loading

Buleleng, kmhdi.org – Menanggapi Isu pelecehan seksual di kalangan perguruan tinggi yang baru-baru ini hangat di perbincangkan, Pimpinan Cabang Kesatuan Mahasiswa Hindu Dharma Indonesia (PC KMHDI) Buleleng mengambil sikap terkait hal tersebut dengan mengadakan kegiatan edukasi untuk Kader KMHDI yang bertajuk “Pelecehan dan Kekerasan Seksual” pada, Selasa, (21/12).

Hal tersebut dilaksanakan guna untuk memberikan pengetahuan tentang pelecahan seksual bagi mahasiswa dan mahasiswi khususnya Kader KMHDI Buleleng. Kegiatan Pauman ini dilaksanakan di Sekretariat Bersama KMHDI Buleleng.

Adapun peserta yang mengikuti kegiatan diskusi ini berjumlah 15 peserta yang berasal dari kader PC KMHDI Buleleng. Kegiatan diskusi berjalan baik diikuti dengan antusiasme yang tinggi dari peserta diskusi. Kegiatan ini merupakan wujud kritis dan prihatin dengan keadaan dunia Pendidikan saat ini yang telah banyak terjadi penyimpangan contohnya pelecehan seksual.

Made Fery Kurniawan selaku Peserta dalam diskusi tersebut menyampaikan keprihatinnya terhadap kejadian pelecehan seksual tersebut. Namun beliau juga menyampaikan bahwa kita harus bijaksana dalam menanggapi isu-isu seperti ini karena bukan kali ini saja kasus pelecehan pernah terjadi jadi kita sebagai mahasiswa tidak boleh terburu-buru untuk mengambil kesimpulan.

“Apa yang terjadi hari ini adalah sesuatu yang tidak membuat kita tercengang lagi karena kasus seperti ini sudah pernah terjadi di kalangan mahasiswa, dosen dan siswa. Kita sebagai mahasiswa jangan terburu-buru mengambil kesimpulan” Ucapnya

Tidak lupa juga dari Kabid Litbang menambahkan bahwa kegiatan ini perlu dilaksanakan, mengingat semakin maraknya terjadi pelecehan seksual. Maka dari hal itu dibutuhkan pemahaman dan edukasi yang lebih menyeluruh agar dapat meminimalisir peristiwa tersebut.

“Perlu adanya kesadaran dalam diri masing masing individu dalam meminimalisir terjadinya pelecehan seksual dengan pemahaman atau edukasi yang menyeluruh kepada lingkungan sekitar kita” Tutupnya

Share:

administrator