SEKRETARIAT PIMPINAN PUSAT KMHDI

Sekretariat Operasional (Surat Menyurat):
Jalan Kakatua Blok AA No. 14 Perumahan Cipinang Indah II, Kelurahan Pondok Bambu, Kecamatan Duren Sawit Jakarta Timur 13430
* Fax. : 021 – 86600779
Sekretariat Domisili :
Jalan Anggrek Nelly Murni Blok A No. 03, RT/RW 02/03 ,
Kelurahan Kemanggisan, Kecamatan Palmerah – Jakarta Barat 11480

Loading

Karangasem, kmhdi.org  – Pimpinan Cabang Kesatuan Mahasiswa Hindu Dharma Indonesia (PC KMHDI) Karangasem melakukan audiensi bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Karangasem sebagai tindak lanjut dari program kerja  dan membahas berbagai isu kemasyarakatan pada, Rabu(6/4).

Ketua PC KMHDI Karangasem, Ketut Suardana memaparkan beberapa isu yang akan menjadi perhatian PC KMHDI Karangasem bersama pemerintah. Pertama adalah kondisi pendidikan di karangasem yang masih memiliki banyak kekurangan sehingga memerlukan banyak perhatian dari pemerintah.

“Perlu adanya perhatian khusus terkait dengan pendidikan yang letaknya didesa – desa terpencil atau terpelosok . Saya berharap agar mereka mendapatkan fasilitas yang layak untuk mengenyam pendidikan,” jelas Suardana.

Selain itu, Suardana juga membahas kenaikan  harga minyak goreng dalam beberapa bulan terakhir, ia  sangat menyayangkan polemik minyak goreng, padahal Menurutnya Indonesia merupakan negara penghasil sawit dalam jumlah besar

“Apa yang menyebabkan harga minyak naik  tinggi , padalah  Kita memiliki berhektar – hektar kebun kelapa sawit , dan ini sangat berdampak bagi masyarakat,” ungkap Suardana

Isu lain yang juga diangkat oleh Suardana adalah penanganan dan pengawalan potensi bencana alam di karangasem, utamanya potensi letusan gunung Agung yang menurutnya memerlukan sosiakisasitanggap bencana.

“jadi kami ingin ada sosialisasi terkait bencana alam, di Karangasem ada potensi erupsi Gunung Agung, Kita menyadari bahwa pengetahuan tanggap bencana masyarakat masih minim” ucapnya.

selain sosialisai tentang bencana alam, Suardana juga ingin melaksanakan sosialisasi terkait narkoba kepada pemuda Karangasem agar lebih menyadari dampak buruk dari narkoba.

Ketua DPRD Kabupaten Karangasem, I Wayan Suastika, S.T menyambut baik kehadiran Suardana dan rekan-rekan. Sebagai bentuk dukungan DPRD kepada PC KMHDI Karangasem, Wayan Suastika mengapresiasi kepedulian PC KMHDI Karangasem terhadap berbagai isu yang telah dikemukakan oleh Suardana.

“Saya apresiasi kepedulian rekan-rekan semua kepada masyarakat, kami akan bantu menjalankan program kerja dari PC KMHDI Karangasem untuk mengawal isu-isu tersebut,” ungkap Wayan Suastika

Wayan Suastika juga mengatakan bahwa program KMHDI mengajar dapat menjadi program unggulan untuk membantu meningkatkan kualitas pendidikan di Karangasem. Kedepannya, DPRD berjanji akan membantu memfasilitasi kegiatan tersebut.

“KMHDI mengajar adalah program unggulan untuk menunjang pendidikan. kami dari pemerintah juga berupaya untuk memfasilitasi agar anak – anak bisa bersekolah dengan layak tanpa keluar biaya” Jelas Wayan Suastika

Dalam kesempatan ini Suardana berharap Ketua  DPRD Kabupaten Karangasem dapat memberikan bantuan secara material dan moril serta tetap menjalin sinergi bersama PC KMHDI Karangasem.

Share:

administrator