SEKRETARIAT PIMPINAN PUSAT KMHDI

Sekretariat Operasional (Surat Menyurat):
Jalan Kakatua Blok AA No. 14 Perumahan Cipinang Indah II, Kelurahan Pondok Bambu, Kecamatan Duren Sawit Jakarta Timur 13430
* Fax. : 021 – 86600779
Sekretariat Domisili :
Jalan Anggrek Nelly Murni Blok A No. 03, RT/RW 02/03 ,
Kelurahan Kemanggisan, Kecamatan Palmerah – Jakarta Barat 11480

Loading

Bangli, kmhdi.org – Pimpinan Cabang Kesatuan Mahasiswa Hindu Dharma Indonesia (PC KMHDI) Bangli laksanakan Rapat Kerja Cabang (Rakercab) VI pada Minggu (11/7). Kegiatan yang biasanya dilaksanakan secara luring, namun kali ini dilaksankaan secara daring melalui zoom meeting.

Mengusung tema “Pageh Nyadya Ngawangun Kertti” kegiatan ini diharapkan sebagai generasi muda Hindu mempunyai Swadharma untuk selalu menjujung tinggi Dharma Agama dan Dharma Negara guna mencapai kesejahteraan yang tertuang dalam program kerja 2 tahun kedepan PC KMHDI Bangli.

Ketua PC KMHDI Bangli periode 2021-2023, Ni Luh Noviani mengatakan, walaupun ditengah pandemi dan penerapan PPKM darurat Jawa Bali, semangat dan optimis kader dalam melaksanakan Rakercab VI secara daring masih tetap membara.

“Karena dalam situasi pandemi covid-19 dan adanya PPKM Darurat, kegiatan RAKERCAB VI PC KMHDI Bangli dilaksanakan berbeda dari yang sebelumnya dan untuk pertama kalinya dilaksanakan secara daring”,  ungkapnya.

Rakercab VI PC KMHDI Bangli dibuka secara daring oleh Ketua FA KMHDI Bangli, Ni Komang Mahadhiyastiti. Beliau sangat mengapresiasi semangat kader PC KMHDI Bangli walaupun di tengah PPKM Darurat Jawa-Bali tetap bisa melaksanakan kegiatan dengan memanfaatkannya teknologi.

Di sisi lain, Ketua PD KMHDI Bali yang diwakili oleh I Komang Adi Sudarta, dalam sambutannya ia menyampaikan harapannya semoga kegiatan ini nantinya dapat menhasilkan program kerja yang berlandaskan jati diri KMHDI.

“Apapun program kerja yang dilaksanakan harus tetap mengacu pada 4 (empat) jati diri KMHDI dan semoga program kerja yang sudah dicanangkan dapat berjalan sesuai rencana walaupun ditengah pandemi yang melanda saat ini” tutup Komang Adi.

Share:

administrator