SEKRETARIAT PIMPINAN PUSAT KMHDI

Sekretariat Operasional (Surat Menyurat):
Jalan Kakatua Blok AA No. 14 Perumahan Cipinang Indah II, Kelurahan Pondok Bambu, Kecamatan Duren Sawit Jakarta Timur 13430
* Fax. : 021 – 86600779
Sekretariat Domisili :
Jalan Anggrek Nelly Murni Blok A No. 03, RT/RW 02/03 ,
Kelurahan Kemanggisan, Kecamatan Palmerah – Jakarta Barat 11480

Loading

Buleleng, kmhdi.org – PC KMHDI Buleleng menjadi tuan rumah diselenggarakannya Kegiatan TOT se-Regional Jabanusra-Istimewa. Pada pembukaan acara, Minggu (17/4), kegiatan dirangkaikan dengan Seminar Kewirausahaan, Kebudayaan, dan Pariwisata serta Promosi UMKM binaan Pemerintah Kabupaten Buleleng.

Ni Luh Sinta Yani sebagai Ketua Pimpinan Cabang KMHDI Buleleng menyebutkan kegiatan ini diikuti oleh 77 peserta, serta 14 Fasilitator yang merupakan Kader KMHDI Regional Jawa, Bali, Nusa Tenggara dan Yogyakarta.

“TOT adalah salah satu program kaderisasi lanjutan, yang bertujuan untuk melatih pendidik kader di KMHDI untuk menjadi seorang trainer,” jelasnya.

Sinta juga menambahkan bahwa, Selain kegiatan Kaderisasi, diselenggarakannya TOT merupakan salah satu langkah generasi muda khususnya PC KMHDI Buleleng untuk mendukung Pemerintah Daerah mempromosikan Pariwisata dan ragam UMKM di Buleleng.

“Kegiatan ini mengambil tema Sinar Kahurikan Ring Gumi Nyegara Gunung. Ini di usung dalam kegiatan TOT kali ini sebagai wujud apresiasi kita sebagai pemuda Buleleng untuk mendukung kemajuan Pariwisata dan UMKM di daerah Buleleng,” ungkapnya.

Pada saat pembukaan, kegiatan Dihadiri oleh Mentri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menkraf) Bapak Dr. H. Sandiaga Salahuddin Uno, BBA, MBA secara daring dan di wakilkan oleh Sekretaris Deputi Bidang Industri dan Investasi sAhmad Rekotomo secara luring di Gedung Mr I Ketut Pudja, Buleleng.

Dalam sambutannya secara virtual Menkraf menyampaikan apresiasinya terhadap kegiatan yang di gelar oleh adik-adik KMHDI sebab apa yang menjadi latar kegiatan sejalan dengan program Kemenjraf terkt pariwisata.

“Kemenkraf merancang pengembangan desa wisata dengan membuat program berkelanjutan salah satunya branding desa wisata untuk mendukung kemajuan pariwisata di Bali” tutupnya.

Share:

administrator